GAJAH Merupakan Mamalia dengan Masa Kehamilan Terlama


Dari Banyaknya mamalia yanga da, gajah adalah satu-satunya mamalia yang memiliki masa kehamilan terlama, hal ini di bukatikan dengan semasa hidupnya, gajah hanya mampu memiliki 4anak.

Rata-rata periode kehamilan gajah antara 640 hingga 660 hari atau sekitar 95 pekan. Sebagai perbandingan, masa kehamilan manusia rata-rata berlangsung selama 280 hari atau sekitar 40 pekan.

Seperti dikutip dari Life Little Mysteries, Jumat 4 Maret 2011, gajah betina bisa hidup hingga 60 atau 70 tahun lamanya. Namun, selama masa hidupnya, mereka hanya bisa memiliki empat anak.

Meski gajah umumnya hanya mengandung satu ekor bayi dalam satu waktu, tercatat sekitar 1-2 persen gajah melahirkan bayi kembar.

Yang menarik, saat seekor gajah melahirkan, gajah-gajah lain dalam kelompoknya membentuk lingkaran pelindung di sekitar induk gajah yang melahirkan tersebut untuk menjaganya saat proses kelahiran berlangsung.

0 Response to "GAJAH Merupakan Mamalia dengan Masa Kehamilan Terlama"

Post a Comment