Samsung Resmikan Galaxy S WiFi 4.0 & 5.0


Samsung baru saja meresmikan Samsung Galaxy S Wifi 4.0 & 5.0. Galaxy S WiFi memiliki spesifikasi yang mirip dengan Galaxy S biasa namun minus konektifitas selular.

Samsung Galaxy S WiFi ini sepertinya akan berkompetisi dengan iPod Touch di ajang perangkat media player.

Sebagai spesifikasi umum yang akan diturunkan oleh Galaxy S WiFi ini adalah : Android Froyo, 1 GHz Processor, 3.2 Mpix Main Camera, VGA Front facing camera, Bluetooth 3.0, USB 2.0, WiFi b/g/n, GPS, Micro SD Support up to 32 GB serta Android Market.

Sementara label Galaxy S WiFi 4.0 dan 5.0 mengacu pada ukuran layarnya. Yang pertama memiliki layar4 inch Super Clear LCD 800 x 480 sementara yang terakhir menggunakan layar 5 inch WVGA TFT LCD 800 x 480.

0 Response to "Samsung Resmikan Galaxy S WiFi 4.0 & 5.0"

Post a Comment