Walaupun indonesia adalah negara yang kaya akan sumber daya alam, tetapi masih banyak sekali kemiskinan yang terjadi di indonesia, hal ini dibuktikan dengan masih banyaknya penduduk miskin di indonesia yaitu sekitar 31,02 juta atau 13,33% dari jumlah penduduk Indonesia, ini terhitung pada maret 2010. Jumlah ini sebenarnya telah mengalami penurunan sebesar 1,51 juta dibandingkan penduduk miskin pada Maret 2009 yang sebesar 32,53 juta atau 14,15% dari total jumlah penduduk. tetapi walaupun mengalami penurunan, tetap saja penduduk miskin indoensia masih cukup banyak yaitu sekitar 13,33 % dari jumlah penduduk.
seperti yang telah ipoet media kuitp dari detik finance, bahwa Kepala BPS Rusman Heriawan dalam jumpa pers di kantornya, Jalan DR Soetomo, Jakarta, Kamis (1/7/2010)."Selama periode Maret 2009-Maret 2010, penduduk miskin di daerah perkotaan berkurang 0,81 juta, dari 11,91 juta pada Maret 2009 menjadi 11,10 juta pada Maret 2010. Sementara di daerah perdesaan berkurang 0,69 juta orang, dari 20,62 juta pada Maret 2009 menjadi 19,93 juta pada Maret 2010," .
Rusman juga mengatakan, persentase penduduk miskin antara daerah perkotaan dan pedesan tidak berubah hingga Maret 2010. "Pada Maret 2009, 63,38 persen penduduk miskin berada di daerah perdesaan, sedangkan pada Maret 2010 sebesar 64,23 persen," ujarnya.
Dijelaskan Rusman , para periode Maret 2009-Maret 2010, Indeks Kedalaman Kemiskinan (P1) dan Indeks Keparahan Kemiskinan (P2) menunjukkan kecenderungan menurun.
"Ini mengindikasikan bahwa rata-rata pengeluaran penduduk miskin cenderung semakin mendekati Garis Kemiskinan dan ketimpangan pengeluaran penduduk miskin juga semakin menyempit," papar rusman.
Komoditi makanan yang berpengaruh besar terhadap nilai Garis Kemiskinan adalah beras, rokok kretek filter, gula pasir, telur ayam ras, mie instan, tempe, bawang merah, kopi, dan tahu. Untuk komoditi bukan makanan adalah biaya perumahan, listrik, angkutan, dan pendidikan. (dikutip dari detiki finance)
tentunya dengan data tersebut , masih banyak PR bagi kita selaku bangsa indonesia agar supaya kemiskinan yang ada di indonesia semakin berkurang, dan tentunya peran pemerintahpun akan hal ini selalu kita tunggu sehingga penduduk miskin di indonesia semakin berkurang.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "PENDUDUK MISKIN DI INDONESIA MENCAPAI 31,02 JUTA"
Post a Comment