perusahaan terbesar indonesia merupakan salah satu aspek penggerak roda bisnis negeri ini, karena tidak dapat dipungkiri bahwa perusahaan terbesar diindonesia dapat menampung banyak tenaga kerja sehingga dapat meminimalisasi atau mengurangi pengangguran. selain itu perusahaan terbesar di indonesia sangat berjasa dalam pertumbuhan negara kita, untuk itulah selaku warga indonesia kita harus mengetahui sebernya siapa saja perusahaan terbesar indonesia, sehingga kitapun tahu sebenarnya sumbangsih apa yang diberikan perusahaan tersebut terhadap negeri ini.
seperti bisanya saya menggunakan forbes sebagai sumber berita bisnis , mengingat majalah bisnis ini sudah tidak diragukan lagi kredibilitasnya. untuk itulah bahasan kali ini yaitu berkenaan dengan 10 perusahaan terbesar di indonesia digutip dari majalah bisnis tersebut.
langsung saja kalau pada posting orang terkaya di dunia dan orang terkaya di indonesia, saya hanya memberikan daftar, kesempatan kali inis aya akan sedikit memberikan gambararan tentang 10 perusahaan terbesar indonesia, nah di bawah ini adlah 10 perusahaan terbesar diindonesia versi MAJALAH FORBES.
1. Telkom Indonesia
Telkom Indonesia merupakan Perusahaan penyedia jasa telekomunikasi milik pemerintah Indonesia masuk apda urutan pertama perusahaan terbesar di indonesia. telkom menduduki posisi 684 dalam daftar 2000 perusahaan terbaik dunia versi majalah forbes
Perusahaan Telkom Indonesia memiliki nilai pasar sebesar 18 miliar dolar untuk saham yang listing di bursa NYSE, AS. Saham TELKOM per 31 Desember 2008 dimiliki oleh pemerintah Indonesia (52,47%) dan pemegang saham publik (47,53%). Saham TELKOM tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI), New York Stock Exchange (NYSE), London Stock Exchange (LSE) dan Tokyo Stock Exchange, tanpa tercatat. Harga saham TELKOM di BEI pada akhir Desember 2008 sebesar Rp 6.900. Nilai kapitalisasi pasar saham TELKOM pada akhir tahun 2008 mencapai Rp 139,104 miliar atau 12,92 % dari kapitalisasi pasar BEI.
2.Bank Central Asia
Bank Central Asia merupakan bank yang mempunyai jaringan ATM terluas diindonesia, dari hal ini saja kita sudah bisa melihat betapa besarnya bank BCA ini.
3. Bank Mandiri
didirikan pada 2 Oktober 1998, sebagai bagian dari program restrukturisasi perbankan yang dilaksanakan oleh pemerintaha Indonesia. Pada bulan Juli 1999, empat bank pemerintah -- Bank Bumi Daya, Bank Dagang Negara, Bank Exim and Bapindo–dilebur menjadi Bank Mandiri. dari gabungan tersebut lahirlah bank mandiri yang sekarang ini menduduki posisi 3 dari 10 perusahaan terbesar didunia.
4. Bank Rakyat Indonesia
Bank Rakyat Indonesia didirikan pada tanggal 16 Desember 1895 saat indonesia belum merdeka. salah satu keunggulan bank ini adalah pelayanannya dan cocok untuk kalangan menegah ke bawah, selain itu BRI dapat ditemukan dengan mudah di kecamatan-kecamatan. 2010 ini BRI memperoleh urutan ke 843 dari daftar 2000 perusahaan terbesar didunia versi forbes.
5.Bank Negara Indonesia
BANGK INI BERDIRI pada 1946, BNI yang dahulu dikenal sebagai Bank Negara Indonesia, merupakan bank pertama yang didirikan dan dimiliki oleh Pemerintah Indonesia. Tahun 1992, status hukum dan nama BNI berubah menjadi PT Bank Negara Indonesia (Persero), sementara keputusan untuk menjadi perusahaan publik diwujudkan melalui penawaran saham perdana di pasar modal pada tahun 1996. Pada tahun 2010 ini menurut Forbes BNI merupakan perusahaan terbaik dunia yang berada di urutan 1412.
6.Bumi Resources
Bumi merupakan perusahaan pertambangan batu bara sementara kita tahu bahwa cadangan batu bara diindonesia sangat banyak dan tentunya bisa dipastikan kebesaran perusahaan ini jika mampu mengolah batu bara dengan optimal.
7.Bank Danamon
PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Bank Danamon) berdiri pada tahun 1956 dengan nama PT Bank Kopra Indonesia. Pada tahun 1976 namanya diganti menjadi Bank Danamon Indonesia.
8.Perusahaan Gas Negara
pada tahun Emiten berkode PGAS ini berhasil mencetak laba bersih hingga 881 persen dibandingkan tahun 2008 lalu. Dalam laporan keuangan 2009-nya PGN membukukan laba bersih sebesar Rp 6,223 triliun dari sebelumnya hanya sebesar Rp 634 millar.
9.Semen Gresik
tidak disangkan ternyata semen gresik masuh juga di 10 dafatr perusahaan di indonesia
10. PT Bukit Asam
perusahan ini juga masuk di jajaran atas perusahaan terbesar indonesia, atau lebih tepatnya 10 daftar perusahaan terbesar indonesia terbaik di dunia.
nah diatas adlah 10 perusahaan terbesar di indonesia, memang jika kita melihat data diatas kebanyakan perusahaan yang menduduki perusahaan terbesar di indonesia adalah perbankan, mungkin salah satu alasannya dalah karena perbankan mempunyai jaringan yang sanagt luas sehingga jika perusahaan ini sehat maka dapat diapstikan pertumbuhannyapun akan sehat pula, sehingga dapaknya perusahan-perusahan ini bisa memiliki aset yang sangat besar.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "INILAH 10 PERUSAHAAN TERBESAR DIINDONESIA 2010"
Post a Comment